Minggu, 08 Februari 2009

PROPOSAL KEGIATAN
KULIATUL MUBALIGHIN MUHAMMADIYAH

Muqaddimah

Muhammadiyah lahir sebagai perwujudan gagasan kritis dan keberanian untuk mempelopori gerakan pemurnian pengamalan ajaran Islam. Ia lahir sebagai hasil evaluasi keadaan umat Islam dizamannya. Telah lebih hampir 1 abad sejarah mencatat Muhammadiyah dengan segala tantangan dan hambatannya, tetap konsisten dalam memegang ideologi perjuangan. Tantangan umat Islam masa lalu belum banyak berubah ditambah dengan tantangan baru karena arus informasi yang semakin deras membawa budaya yang sudah menyusup kedalam kehidupan sehari-hari, sekuler, individualisme, yang menjadikan lunturnya nilai-nilai ke-Islaman yang semestinya kita kembangkan dalam program dakwah jamaah.
Permasalahan keumatan tersebut, memerlukan perhatian serius dan kemampuan yang semakin tinggi, serta variasi gerak langkah penanganannya dari semua stakholders Muhammadiyah, baik kader maupun simpatisan. Sebagai gerakan Dakwah yang fokus dalam pembinaan umat, Muhammadiyah memiliki peran penting untuk mewujudkan masyarakat menuju keututuhan yang sebenarnya, tanpa kepentingan-kepentingan pragmatis yang sudah menjamur baik ditingkat internal maupun eksternal Muhammadiyah. Saat ini yang dibutuhkan Muhamamdiyah adalah ketangguhan kader-kader penggeraknya dalam memainkan perannya sebagai pelopor, pelangsung, dan penyempurna Muhammadiyah.
Dalam konteks dakwah transformatif, seorang kader harus mampu berada dibarisan terdepan dalam setiap keadaan. Istilah yang lebih populer adalah multitasting kader, dimana dalam waktu bersaamaan seorang kader dapat berperan sebagai mubaligh yang bertugas memberikan pencerahan kepada masyarakat dan penggerak Muhamamdiyah yang mampu mengembangkan serta mentrasformasikan keilmuannya sehingga menghasilkan kader-kader baru.
Kuliatul Mubalighin Muhammadiyah adalah bentuk aprsiasi yang ingin dikembangkan dalam ranah-ranah dialog, simulasi, dan pembekalan strategis kepada mubaligh-mubaligh Muhammadiyah dalam melakukan tugas dan fungsinya sebagai basis pengkader umat dan penggerak Muhammadiyah. Diharapkan, dengan acara tersebut lahirnya semangat baru untuk mengembangkan pola dakwah Muhammadiyah yang lebih membumi sesuai keadaan dan kebutuhan umat.

Tema

“ Rekonstuksi Pola Dakwah Muhamamdiyah Berbasis Pengkaderan dan Pencerahan Keilmuan“

Tujuan

1. Membangun kesamaan visi dan integritas mubaligh Muhammadiyah;
2. Meneguhkan kembali nilai-nilai ideologi dan identitas gerakan Muhammadiyah;
3. Membina komitmen dan loyalitas Bermuhammadiyah dalam hal perkaderan;
4. Meyusun grand design pola dakwah Muhamamdiyah ditingkat lokal



Metode

Mempertimbangkan kualifikasi peserta dan tujuan yang harus dicapai, dalam acara Kuliatul Mubaligin ini diterapkan metode ceramah, brainstorming, Focus Group Discussion/diskusi panel, dan pembelajaran secara partisipatoris.

Materi dan Narasumber

1. Muhammadiyah dalam wacana kontemporer
Nara Sumber : Ir. Risza Affiat, MM ( Ketua PD. Muhammadiyah Karawang )
2. Ideologi Dakwah KH. Ahmad Dahlan
Nara Sumber : Agus. R, S. Sos ( Pimpinan Pusat Muhammadiyah )
3. Dakwah Transformatif Berbasis Pengkaderan dan Pencerahan Keilmuan
Nara Sumber : Drs. Rahmat Rusmayadi, MM ( PW. Muhammadiyah Jabar )
4. Konsep Pengembangan Gerakan Dakwah Jamaah
Nara Sumber : Drs. Karman, M. Ag ( PW. Muhammadiyah Jabar )
5. Desain dan Pengembangan peta dakwah
Nara Sumber : KH. Saeful Abdulah( PW. Muhammadiyah Jabar )
6. Implementasi Tarjih Muhammadiyah
Nara Sumber : Prof. Dr. Jaih Mubarok ( PW. Muhammadiyah Jabar )
7. Strategi Komunikasi Efektif tabligh
Nara Sumber : Drs. H. Tajuddin Noor ( Kepala Depag Kab. Karawang )
8. Reaktualisasi Korps Mubaligh Muhammadiyah
Nara Sumber : Risma Muchtar, S.Sos ( Pimpinan Pusat Muhammadiyah )


Penyelenggaraan

Waktu Pelaksanaan
Ahad s/d Senin, tanggal 8 – 9 Maret2009
Tempat Pelaksanaan
Balai Kesejahteraan Sosial Darul Arqom Karawang
Jl. KH. Ahmad Dahlan No. 10 Kaum I Karawang


Ketentuan dan Persyaratan Peserta

Peserta adalah kader-kader mubaligh Muhammadiyah yang sudah mendapat konfirmasi dan undangan.
Bersedia dan sanggup mengikuti kegiatan secara aktif dan penuh

Jadwal Acara
Terlampir

Kepanitiaan
Terlampir





Konfirmasi
Ikmal Maulana, Hp. 08568266602
Wahyono, Hp. 085780140302
Telp.0267-406621 Faks.0274-381.031
E-mail : mal_maulana@yahoo.com

Penutup
Demikian proposal ini disusun sebagai acuan pelaksaanan kegiatan. Terima kasih atas perhatian dan partisfasinya dalam menyukseskan acara ini.

Karawang, Februari 2009


Panitia Pelaksana


Ketua




Wahyono, S.Pd.I Sekretaris




Ikmal Maulana





























Lampiran
RANCANGAN ACARA
Hari ke- 1

Waktu Materi / Kegiatan
07.00 – 09.00 Chek in Peserta
09.00 – 10.00 Pembukaan
10.00 – 10.30 Orientasi dan kontrak belajar
10.30 – 12.00 Muhammadiyah dalam wacana kontemporer
Nara Sumber : Ir. Risza Affiat, MM
Pemandu : Purnama Sidik
12.00 – 13.00 Sholiskan
13.00 – 14.30 Ideologi Dakwah KH. Ahmad Dahlan
Nara Sumber : Agus. R, S. Sos
Pemandu : Fahrudin
14.30 – 15.00 Diskusi Kelompok
15.00 – 16.00 Sholat dan Istirahat
16.00 – 17.30 Dakwah Transformatif Berbasis Pengkaderan dan Pencerahan Keilmuan
Nara Sumber : Drs. Rahmat Rusmayadi, MM
Pemandu : E. Rahmat, S.Pd
17.30 – 19.30 Break dan Sholiskan
19.30 – 21.00 Konsep Pengembangan Gerakan Dakwah Jamaah
Nara Sumber : Drs. Karman, M. Ag
Pemandu : Tarman Abdurahman, S. Ag
21.00 – 21.15 Cofee Break
21.15 – 22.45 Strategi Komunikasi Efektif tabligh
Nara Sumber : Drs. H. Tajuddin Noor
Pemandu : Syarifudin
22.45 – 03.00 Istirahat Malam

Hari ke- 2

Waktu Materi / Kegiatan
03.00 – 04.15 Qiyamul lail
04.15 – 05.00 Sholat Subuh Berjamaah
05.00 – 06.30 Tadarus Makna
Pemandu : Fasilitator
06.30 – 08.00 Istirahat, sarapan
08.00 – 09.30 Desain dan Pengembangan peta dakwah
Nara Sumber : KH. Saeful Abdulah
Pemandu : Ade Rusdana
09.30 – 11.30 Focus Group Discussion
11.30 – 13.00 Sholiskan
13.00 – 14.30 Implementasi Tarjih Muhammadiyah
Nara Sumber : Prof. Dr. Jaih Mubarok
Pemandu : Saeful Khoer
14.30 – 15.00 Lanjutan Focus Group Discussion
15.00 – 15.30 Istirahat dan Sholat
15.30 – 17.00 Reaktualisasi Korps Mubaligh Muhammadiyah
Nara Sumber : Risma Muchtar, S.Sos
Pemandu : Ikmal Maulana
17.00 – 17.30 Penutupan
Lampiran

SUSUNAN PANITIA


Panitia Pengarah :
Ir. Risza Affiat, MM
Drs. Maman Kosman
Muhajir Affandi

Panitia Pelaksana :
Ketua : Wahyono, S.Pd.I
Sekretaris : Ikmal Maulana
Bendahara : Ade Rusdana

Tim Teknis :
Angkatan Muda Muhammadiyah Karawang
1. Pemuda Muhammadiyah
2. Nasyiatul ‘Aisyiyah
3. Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah
4. Ikatan Remaja Muhammadiyah

Tidak ada komentar: